Resep Nikmat Ide Masakan Harian

NASI GORENG KARI

 

Bahan:

2 piring penuh nasi putih

4 siung bawang putih

2 siung bawang merah

2 buah cabe merah keriting (optional)

2 buah cabe rawit (optional)

2 – 3 sdm bubuk kari (tergantung selera)

2 sdm kecap asin

2 sdm kecap manis

1/2 sdt minyak wijen

Secukupnya kaldu jamur & merica bubuk

Kacang polong

Wortel potong dadu

Parsley / daun bawang pre

Margarin u/ menumis

 

Caranya:

-Cincang halus duo bawang hingga harum, kemudian masukkan wortel tumis sebentar

-Masukkan nasi putih, aduk rata hingga masih tdk menggumpal dan masukkan si cabe potong & kacang polong, aduk rata

-Tambahkan bumbu (bubuk kari, kecap asin & manis, kaldu jamur, merica & minyak wijen) sambil koreksi rasa

-Jika sudah matang, matikan api & taburkan dgn daun parsley atau daun bawang pre cincang, siap dinikmati

 

BBQ CHICKEN WINGS

Skinny!) BBQ Baked Chicken Wings | Gimme Some Oven

Bahan:

1/2 kg sayap ayam (potong2 )

Parsley

 

Bahan saos marinasi:

Campur jadi satu di wadah:

4 siung bawang putih cincang halus

1 sdm hoisin sauce

1 sdm BBQ sauce

1 sdm brown sugar

1 sdm kecap manis

1 sdt soy sauce / kecap asin

1 sdt dark soy sauce

Merica bubuk, kaldu jamur

 

Cara Memasak:

– Marinasi sayap ayam minimal 3 jam (me: 30 menit saja karena buru2 😁), simpan di kulkas

-panaskan oven dengan suhu 200 C, kemudian tata sayap ayam di loyang/tempat yg sudah dialasi aluminium foil, panggang selama 30 menit

-Jika sudah matang , angkat & sajikan dengan taburan parsley cincang

 

BOBOR BAYAM

 

Bahan:

1 ikan sayur bayam (petik daunnya, cuci, tiriskan)

1 bonggol jagung (pipil)

1 genggam daun kemangi

Creme dari @fibercreme

2 daun salam

1 – 2 ruas lengkuas (geprek)

Secukupnya kaldu jamur & gula pasir

Air secukupnya

 

Bahan Bumbu Halus:

6 buah bawang merah

3 siung bawang putih

1 ruas kencur

2 butir kemiri

1 batang serai (iris2, agar lebih mudah menghaluskan)

Secukupnya garam

 

Cara Memasak:

– Panaskan air putih, kemudian masukkan bumbu halus, aduk rata

-Masukkan jagung pipil, masak beberapa detik kemudian diikuti dgn bayam

-Beri tambahan bumbu (kaldu jamur & gulpas ) sambil koreksi rasa

-Terakhir tambahkan creme, aduk rata, jika sudah matang, matikan kompor, terakhir tambahkan kemangi, angkat & siap disajikan