Juventus dijadwalkan untuk bertandang ke markas Napoli di laga giornata ke-21 Serie A Italia akhir pekan ini. Meski saat ini Napoli bisa dikatakan tidak dalam kondisi terbaik, namun gelandang Juventus, Miralem Pjanic tidak ingin timnya menganggap remeh kekuatan yang dimiliki tim asal kota Naples tersebut.
Musim ini performa Napoli memang bisa dikatakan tidak seimpresif musim-musim sebelumnya. Klub yang bermarkas di San Paolo itu kerap menunjukkan performa yang tidak konsisten. Jangan menjadi pesaing juara seperti beberapa musim sebelumnya, musim ini untuk bisa bersaing di posisi empat besar saja terasa sangat sulit bagi Napoli sejauh ini.
Tim dengan julukan I Partenopei itu tercatat telah menelan delapan kekalahan dan hanya mampu meraih enam kemenangan dari 20 pertandingan liga yang telah dijalani. Akibat performa minor tersebut, Napoli saat ini hanya mampu bertengger di posisi ke-11 klasemen sementara dengan hanya mengumpulkan 24 poin.
Pergantian juru taktik dari Carlo Ancelotti ke Gennaro Gattuso sampai saat ini juga terlihat belum menghadirkan hasil yang positif. Performa Napoli bahkan bisa dibilang lebih mengkhawatirkan sejak kedatangan mantan gelandang AC Milan tersebut. Lima pertandingan liga yang dipimpin Gattuso berakhir dengan empat kekalahan untuk Napoli. Meski demikian, Pjanic tetap menganggap bahwa lawannya tersebut tetap merupakan tim yang tangguh sehingga Bianconeri tidak boleh menganggap remeh Napoli di pertandingan nanti.
“Kami akan menyambut pertandingan melawan Napoli dengan penuh kebanggaan. Itu akan selalu menjadi pertandingan di level tinggi. Napoli tetaplah seperti Napoli yang sebelumnya. Mereka tim yang hebat karena mampu lolos di pertandingan sulit di ajang Coppa Italia. Semua pemain harus menampilkan performa terbaik untuk bisa meraih kemenangan dari mereka,” buka Pjanic.
“Musim ini masih panjang. Kami telah melewatkan beberapa poin ketika melawan tim dari kelas dua sehingga semua tidak bisa diterima begitu saja. Kami saat ini telah berada di posisi yang kami inginkan, namun kami harus tetap berjuang dan menjaga konsentrasi di setiap pertandingan. Kami berharap untuk bisa terus tampil seperti saat ini,” pungkasnya.